Tanpa Lionel Messi, Berikut Daftar Pemain Timnas Argentina

- Kamis, 20 Januari 2022 | 21:36 WIB
Lionel Messi Tidak Masuk Skuat Timnas Argentina. (twitter.com/argentina)
Lionel Messi Tidak Masuk Skuat Timnas Argentina. (twitter.com/argentina)
 
SABAKOTA.ID Timnas Argentina tidak akan menggunakan jasa Lionel Messi dalam  Kualifikasi Piala Dunia 2022 pekan depan. Messi tidak dipilih masuk skuat Albiceleste karena tengah menjalani pemulihan setelah positif Covid-19.

Lionel Messi dinyatakan positif Covid-19 ketika berlibur di Argentina beberapa pekan lalu. Meski sudah negatif, Messi masih menjalani proses pemulihan karena dampak Covid-19. Hal itu juga menjadi alasan utama Messi tak tampil bersama Paris Saint-Germain tahun ini.

Posisi Lionel Messi di Timnas Argentina digantikan oleh penyerang muda River Plate, Julian Alvarez. Pemain 21 tahun itu berhak mendapat tempat di skuat Albicelester berkat torehan 24 gol dan 15 assist dari 46 penampilan sepanjang musim 2021.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Masyarakat Indonesia Tidak Panik Hadapi Omicron

Alvarez bukanlah satu-satunya pemain muda yang diangkut Lionel Scaloni ke dalam skuat timnas Argentina. Ia juga membawa gelandang andalan Brighton, Alexis Mac Alllister.

Pemain berusia 23 tahun itu akan bersaing dengan nama-nama beken seperti Papu Gomez, Angel Di Maria serta Rodrigo De Paul demi mendapat satu tempat di starting XI timnas Argentina.

Timnas Argentina rencananya akan melawat ke markas tim tangguh, Cile, pada 28 Januari mendatang. Lima hari setelahnya, mereka bakal menjamu Kolombia.

Baca Juga: Meski RUU IKN Telah Disahkan, Ibu Kota Tidak Bisa Langsung Pindah ke Kalimantan

Buat Albiceleste, kedua laga tersebut hanya menjadi sebuah formalitas. Pasalnya, Timnas Argentina merupakan salah satu tim yang sudah memastikan tempat di putaran final Piala Dunia 2022.

DAFTAR PEMAIN TIMNAS ARGENTINA:

Kiper: Franco Armani (River Plate), Esteban Andrada (Monterrey), Emiliano Martinez (Aston Villa), Juan Musso (Atalanta)

Belakang: Nahuel Molina (Udinese), Gonzalo Montiel (Sevilla), Lucas Martinez Quarta (Fiorentina), German Pezzella (Real Betis), Nicolas Otamendi (Benfica), Lisandro Martinez (Ajax), Nicolas Tagliafico (Ajax), Marcos Acuna (Sevilla)

Baca Juga: Telah Resmi Jadi UU, Proyek Pembangunan IKN Tidak akan Membebani APBN

Tengah: Leandro Paredes (Paris Saint-Germain), Guido Rodriguez (Real Betis), Rodrigo de Paul (Atletico Madrid), Giovani Lo Celso (Tottenham), Papu Gomez (Sevilla), Emiliano Buendia (Aston Villa), Angel Di Maria (Paris Saint-Germain), Alexis Mac Allister (Brighton)

Depan: Nicolas Gonzalez (Fiorentina), Lucas Ocampos (Sevilla), Angel Correa (Atletico Madrid), Julian Alvarez (River Plate), Lautaro Martinez (Inter Milan), Paulo Dybala (Juventus), Joaquin Correa (Inter Milan)**

Editor: Otang Fharyana

Sumber: twitter.com/argentina

Tags

Terkini

X